RESMI : Asus Zenfone V Dengan 5.2" FullHD Display, 23MP Camera, Snapdragon 820

Asus telah meluncurkan Zenfone V di AS, mungkin bisa disebut dengan Zenfone 5 jika kita menyamakan istilah Apple-speak. Tapi "V" (vee) disini mewakili istilah "Verizon". Smartphone eksklusif ini merupakan perangkat baru dari ASUS dengan nama model V520KL.



Zenfone V dibangun dengan display FullHD AMOLED 5.2 inci - Asus tidak membuat banyak ponsel dengan AMOLED. Bahkan lebih sedikit yang memiliki Snapdragon 820 di dapur pacu, hanya Zenfone 3 Deluxe, dan sekarang Zenfone V. Mungkin dari situlah kamera utama juga hadir dengan luar biasa, 23MP dengan lensa aperture f / 2.0 dan OIS.



Spesifikasi utama termasuk RAM 4GB, penyimpanan internal 32GB, yang dapat diupgrade melalui microSD, dan kamera depan 8MP. Kapasitas baterai 3.000 mAh dan ponsel ini mendukung PowerDelivery 2.0 via USB-C.



Ponsel ini hanya terdaftar di situs Asus untuk saat ini, Verizon masih sepi dalam masalah ini. Makanya tidak ada info tentang harga dan ketersediaan.


sumber
Previous
Next Post »
Comments
0 Comments